• pasang iklan

Cakue

Kamis, 07 Juni 2012

Cakue atau cakwe adalah jajanan yang populer dijumpai di wilayah Jakarta maupun daerah Jawa dan sekitarnya. Tapi kalau di Sulawesi sih belum familiar. Malahan aku belum pernah nemu ada abang abang yang jualan gorengan ini di sini. Itu pula sebabnya aku belum pernah tau bagaimana rasanya. Tapi walaupun begitu, aku tertarik tuk membuatnya karena cara bikinnya yang unik. Waktu cuti dulu juga sempat beli amoniak di toko bahan kue hanya demi mencoba resep ini. Hehe ^^

Resep aku lihat di Majalah Sedap edisi Agustus 2004. Total waktu bikinnya Sekitar 7 jam lebih. Karena didiamkan selama 6 jam sebelum digoreng. Mungkin jajan ini mengalami fermentasi alami karena tidak menggunakan ragi. Amoniak digunakan untuk mendapatkan hasil gorengan yang renyah serta serat yang cantik.




Alhamdulillah percobaanku berhasil. Bentuknya mirip sekali dengan yang di majalah. Kalau soal rasanya, unik...! seperti donat tapi lebih ringan dan sedikit alot. Rasanya gurih seperti menggunakan telur padahal tidak, mungkin ini juga salah satu sumbangan penggunaan amoniak. Waktu masih berupa adonan mentah ada bau bau amoniaknya kayak bau pesing gitu. Tapi setelah digoreng sudah nggak terlalu walaupun masih ada dikit aromanya tapi ketutup dengan aroma khas gorengan. Okey berikut resepnya dari Majalah Sedap ya. Karena ini percobaan pertama dan hanya tuk mengobati rasa penasaran aku bikin setengah resep aja seperti di bawah :

Bahan :
- 250 gr tepung protein sedang
- 165 ml air
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt amoniak bubuk (food grade)
- 1 1/2 sdt baking powder double acting
- minyak banyak untuk menggoreng

Cara membuat :
  1. Larutkan garam dan amoniak dalam 75 ml air. Sisihkan.
  2. Larutkan baking powder dalam sisa air, sisihkan.
  3. Ayak tepung terigu. Tambahkan kedua larutan sambil diuleni sampai kalis. DIamkan 20 menit.
  4. Uleni lagi adonan sampai elastis. Bagi adonan menjadi 2 bagian lalu digulung panjang. Tutup plastik. Diamkan 6 jam.
  5. Giling masing masing adonan setebal 1/2 cm sama lebarnya. Tumpuk kedua adonan.
  6. Potong potong adonan panjang 10 cm dengan lebar 2 cm. Berat masing masing sekitar @15 gr.
  7. Tekan bagian tengah atas tumpukan sengan sumpit.
  8. Goreng dalam minyak panas sedang sambil disiram siram atasnya hingga mekar dan kering.

0 komentar:

Posting Komentar

Kategori Iklan